Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Belasan Warga Cimone Diusir Tanpa Konfirmasi

Selasa, 22 April 2025 | April 22, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-22T11:13:21Z




Lensakriminal | ‎KOTA TANGERANG, - Belasan warga Cimone RT 02 RW 05, di paksa pindah dan diusir dari tempat tinggal nya yang ia huni puluhan tahun diduga tanah tersebut hak penguna, Sabtu (19/04) kemarin.

‎Pada saat meninjau lokasi, terdengar keluhan salah satu warga agar mengosongkan tempat nya hingga 7 hari kedepan,

‎" Saya tiba tiba di kasih surat untuk tanda tangan aja, dalam isi surat tersebut saya bersama keluarga di paksa pindah, emangnya pindah rumah secepat itu mudah apa ?, " cetusnya dengan nada sedih

‎Bukan hanya itu, beberapa warga pun terkesan diintervensi oleh oknum pegawai kelurahan untuk menandatangani dengan paksaan, apalagi ada tanda tangan yang dipalsukan tanpa sepengetahuan orang tersebut, 

‎" Kami selaku warga tidak pernah ada info dari kesempatan dan kesepakatan dari pihak terkait tentang pembebasan serta pembongkaran lahan tersebut, " 

‎Bak preman disiang bolong, pihak kelurahan tiba-tiba datang dengan segerombolan pegawainya tanpa sepengetahuan seluruh warga,

‎Daun, perwakilan dari masyarakat (kebon-red) mengecam keras akan perlakuan aparatur pemerintah. Menurutnya, bertentangan dengan keterbukaan informasi publik dan hanya segelintir RT/RW yang mengetahui perihal ini,

‎" Tentang adanya pembongkaran lahan tersebut hanya mengetahui saja atas persetujuan pihak RW /RT dan Kelurahan, " Ujarnya 

‎Lurah Cimone, Tata menyampaikan terkait hal ini akan ditindak lanjuti oleh Camat 

‎" Dan saya Lurah juga Insa Allah untuk mengikuti rapat dengan dewan mungkin perihal ini juga, " ucap tata via pesan singkat WhatsApp

(Bob Fallah)

×
Berita Terbaru Update