Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Citilink dan Traveloka Gaungkan Pariwisata Berkelanjutan Lewat DiscoveRun 2025

Senin, 14 April 2025 | April 14, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-14T04:31:12Z



Jakarta - LensaKriminal.online


Citilink bersama Traveloka siap menggelar DiscoveRun 2025 pada 28 Juni mendatang di Makassar, dengan mengusung tema “Energizing Tourism”.

Plt. Direktur Niaga dan Kargo Citilink, Pandu Fajar Wisudha, mengatakan acara ini tak sekadar ajang lari biasa melainkan sebuah pengalaman menyeluruh yang merayakan keindahan destinasi lokal, budaya setempat, serta keterlibatan aktif komunitas dalam mendukung pariwisata berkelanjutan.


“Acara Citilink x Traveloka DiscoveRun ini merupakan salah satu bentuk komitmen Citilink dalam mendukung pengembangan sports tourism sebagai bagian dari upaya memajukan sektor pariwisata dan olahraga secara berkelanjutan,” kata Pandu dalam konferensi pers DiscoveRun 2025 DiscoveRun 2025, di Jakarta, Senin (14/4/2025).


Dalam DiscoveRun 2025, peserta akan diajak untuk menjelajahi Makassar bukan hanya dengan mata, tapi juga dengan langkah kaki mereka. Dengan latar panorama khas Sulawesi Selatan, para pelari akan merasakan langsung pesona wisata lokal sambil menyalurkan gaya hidup sehat.


“Melalui kegiatan ini, kami tidak hanya mengusung semangat sportivitas dan kesehatan, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, pelestarian budaya, serta promosi destinasi unggulan Indonesia, sekaligus menjaga keberlangsungan lingkungan melalui energi terbarukan,” ujarnya.


Tak hanya itu, area acara juga akan diramaikan oleh bazar UMKM Makassar dan pertunjukan musik yang memperkuat nuansa kekayaan budaya lokal.


Konsep keberlanjutan menjadi sorotan utama dalam kegiatan bertajuk “Cahaya untuk Negeri”. Di sini, para peserta bisa berkontribusi secara langsung melalui treadmill dan sepeda statis yang mengonversi energi gerak menjadi listrik.


Energi ramah lingkungan yang terkumpul dari aktivitas ini akan diubah menjadi panel surya yang kemudian disumbangkan untuk penerangan desa di sekitar lokasi. Bukan hanya sebagai aksi simbolik, namun juga sebagai langkah konkret menuju masa depan yang lebih hijau.


Sinergi olahraga dan pariwisata peluang emas kenalkan budaya Indonesia


Dalam kesempatan yang sama, VP of Commercial Traveloka, Charles Wong, menambahkan bahwa sinergi olahraga dan pariwisata merupakan peluang emas untuk memperkenalkan kekayaan alam dan budaya Indonesia secara lebih luas.


“Kami percaya bahwa sinergi antara olahraga dan pariwisata mampu menciptakan pengalaman yang berkesan bagi para wisatawan, sekaligus membuka peluang yang luas bagi pelaku UMKM, komunitas lokal dan generasi muda,” ujar Charles.


“Acara Citilink x Traveloka DiscoveRun ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkenalkan keindahan alam, budaya lokal dan potensi wisata daerah kepada para peserta,” tambahnya.


Sebagai bagian dari rangkaian program Citilink Sports Tourism 2025, DiscoveRun bukanlah satu-satunya acara yang digelar tahun ini. Sebelumnya telah berlangsung Sight Tee-ing Golf Tournament pada Februari lalu, dan akan disusul oleh kegiatan Citicyclink Community serta Citilink Basketball League yang akan menemani hingga akhir tahun.


Menuju puncak acara di Makassar, serangkaian pre-event juga akan hadir di beberapa kota seperti Jakarta, Surabaya, Bali, dan Yogyakarta mulai April hingga Juni.


Menurut Charles, dengan pendekatan yang mengedepankan inklusivitas, budaya lokal, dan keberlanjutan lingkungan, Citilink x Traveloka DiscoveRun 2025 membuktikan bahwa pariwisata bisa dinikmati sambil menjaga bumi dan membangun masa depan yang lebih cerah.


Sumber : liputan6.com

×
Berita Terbaru Update